SPMP Beberkan Temuan BPK Realisasi Belanja Perjalanan Dinas pada Inspektorat Jeneponto

    SPMP Beberkan Temuan BPK Realisasi Belanja Perjalanan Dinas pada Inspektorat Jeneponto
    Simpul Pergerakan Mahasiswa dan Pemuda (SPMP) Kabupaten Jeneponto membeberkan temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi Sulawesi Selatan pada tubuh Inspektorat Kabupaten Jeneponto/Syamsir.

    JENEPONTO, SULSEL - Simpul Pergerakan Mahasiswa dan Pemuda (SPMP) Kabupaten Jeneponto membeberkan temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi Sulawesi Selatan di tubuh inspektorat Kabupaten Jeneponto.

    Rais Aljihad selaku Ketua SPMP Jeneponto mengatakan, bahwa terdapat keganjalan dalam dokumen pertanggungjawaban realisasi belanja perjalanan dinas pada inspektorat Kabupaten Jeneponto TA. 2020.

    "Jadi itu berdasarkan hasil temuan BPK nomor 39.A/LHP/XIX/MKS/05/2021 tertanggal 27 Mei 2021, " jelas Rais kepada Indonesiasatu.co.id, Selasa (25/1/2022).

    Rais menjelaskan, realisasi belanja perjalanan dinas Inspektorat Jeneponto, diduga tidak sesuai dengan ketentuan. Di mana, diketahui terdapat kelebihan pembayaran biaya perjalanan dinas, karena, pelaksanaan perjalanan dinas rangkap dua atau lebih yang dilaksanakan dalam kurung waktu dan atau tempat yang sama dan mendapatkan pembayaran ganda senilai Rp.75, *5*.*0*.*0* juta rupiah.

    Olehnya itu, dengan adanya temuan BPK tersebut, SPMP meminta bukti pertanggungjawaban terhadap realisasi belanja perjalanan dinas pada Inspektorat TA. 2020.

    "Kami minta bukti pertanggungjawabannya, bilamana dalam waktu dekat ini tidak diperlihatkan maka SPMP akan menggelar aksi dan melaporkannya ke Kejaksaan, " pungkas Rais.

    Sementara itu, Kepala Inspektorat Jeneponto, Maskur mengaku memang ada temuan BPK terkait realisasi belanja perjalanan dinas Inspektorat TA. 2020. Namun itu sudah diselesaikan.

    "Temuan BPK ini di 2021, tapi lama mi itu, kita sudah selesaikan semua. Penyelesaiannya itu tidak sampai ji lima hari setelah ditemukan BPK, " diakunya.

    Dipertegas bahwa apakah memang ada temuan BPK, dengan polosnya Maskur bilang ia ada, ada ada temuan BPK tapi itu pada saat berseling satu hari.

    "Itu kan kadang kadang ada yang begitu, " imbuhnya.

    Maskur menjelaskan bahwa pada saat itu perjalanan dinas memang ada yang doble. Doble karena namanya sama, ada nama Hadir Irban dan Hadir staf. Tapi sudah diselesaikan semua.

    Menurut Maskur hasil pemeriksaan itu ketentuannya 60 hari. Dan penyelesaiannya tidak sampai lima hari sudah dikembalikan. Pengembaliaanya itu dilakukan setelah pemeriksaan sebesar Rp.9 juta dari hasil temuan BPK senilai Rp.75, *5*.*0*.*0* juta rupiah.

    "Kalau tidak salah itu kita kembalikan sekitar kurang lebih 9 jutaan, " bebernya.

    Lebih lanjut kata Maskur bahwa terkait hal tersebut pertanggungjawabannya jelas. Bahkan, tanda bukti setoran pengembalian sudah diverifikasi di BPK semua, " tutupnya. 

    Penulis: Syamsir

    Editor: Cq

    JENEPONTO SULSEL
    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Kecelakaan Maut di Balikpapan Asal Jeneponto...

    Artikel Berikutnya

    Hendak Halau Mobil Rampas, Kanit Tipikor...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hidayat Kampai: Kisah Dunia Akademik yang Terkontaminasi Ulah Para Bahlul
    Sosialisasi Rekrutmen TNI AD di Sekolah-Sekolah
    Hendri Kampai: Koperasi Nasional, Dari Desa untuk Indonesia yang Lebih Berdikari
    Tingkatkan Partisipasi Pemilih, KPU Jeneponto Gelar Kemah Demokrasi di Agrowisata Bossolo Rumbia
    Lagi, Kejaksaan Negeri Jeneponto Seret 4 Tersangka Dugaan Korupsi Bantuan Rumah KAT
    Optimalisasi Pelayanan Adminduk, Disdukcapil Jeneponto Gencarkan Perekaman Keliling Hingga Pelosok
    Selain Pertanyakan Perkembangan Kasus di Kejari, DEP-FKR Ungkap Sejumlah Proyek Bermasalah di Jeneponto
    Dukungan Terus Mengalir, Paslon Bupati Paris - Islam Tunjukkan Gaya Politik Merangkul dan Makin Dicintai Rakyat
    Tak Terbendung, Pendukung Nomor 2 Tumpah Ruah di Kecamatan Kelara saat Gelar Kampanye Dialogis
    Tingkatkan Partisipasi Pemilih, KPU Jeneponto Gelar Kemah Demokrasi di Agrowisata Bossolo Rumbia
    Kepala Desa Tuju Sebut Program TMMD Kodim 1425 Jeneponto Memberi Manfaat Besar Bagi Masyarakat di Wilayahnya
    Dukungan Terus Mengalir, Paslon Bupati Paris - Islam Tunjukkan Gaya Politik Merangkul dan Makin Dicintai Rakyat
    Dansatgas TMMD Kodim 1425 Jeneponto Sasar SD Beri Bantuan Seragam Bagi Siswa Kurang Mampu dan Sajikan Makan Siang Gratis
    25 Ribu Pendukung PASMI Hadiri Pengukuhan di Bangkala, Simpatisan Pastikan Paris - Islam Unggul di Bangkala Induk dan Barat
    Ketua Umum KKT Jeneponto H. Alimuddin Silaturahmi Politik di Sekertariat KarDam Community, Dihadiri 21 Kordes Dapil Batara
    Optimis Menang, Paslon Bupati Jeneponto Paris - Islam Kukuhkan Tim Pemenangan PASMI di 11 Kecamatan
    Dukung Program Makan Siang Gratis, PKK PUPR Jeneponto Sasar Sekolah SD Sajikan Makanan Bergizi
    Sukses Hadapi Tahapan Pendaftaran Pencalonan Pilkada, Ketua KPU Jeneponto: Terimakasih kepada Seluruh Jajaran TNI-Polri dan Pemkab

    Ikuti Kami